Merangkai Inspirasi

Bulu pena akan membawamu terbang, dengan kata-kata yang kau tulis seperti halnya bulu menerbangkan burung menuju langit. (Leonardo Da Vinci)

9 Tahun

pada 15 Januari 2015

Alhamdulillah, sudah 9 tahun terlewati.

Allah memberi kesempatan buat aku dan suami untuk mengarungi sebuah kapal kehidupan yang bernama pernikahan. Entah kenapa setiap mengenang tentang bagaimana proses perjalananku sampai ke pelaminan, selalu terselip rasa haru yang luar biasa. Teman-teman dekatku yang tahu bagaimana aku menjalani proses ini pasti sangat memahami. Aku telah melalui sebuah jalan menuju pernikahan, bukan jalan mulus tanpa hambatan, melainkan jalan panjang penuh lika liku. Tetapi justru dari banyaknya ujian saat akan menikah itu, sekarang aku jadi lebih banyak bersyukur. Ternyata Allah menyimpan hikmah yang banyak dari berbagai masalah itu.

Apa arti 9 tahun untuk sebuah pernikahan ?

Bagiku bilangan usia pernikahan itu mengartikan banyak hal. Satu yang pasti harus ada lompatan-lompatan perubahan yang lebih baik. Pernikahan itu adalah salah satu sekolah kehidupan untukku. Aku belajar banyak hal dari sini, tentang perbaikan diri, kedewasaan, kesabaran dan kemampuan untuk mengelola berbagai masalah. Ya, menikah itu proses belajar tanpa henti juga proses taaruf tanpa bosan. Dulu aku berpikir, taaruf hanya dilakukan ketika akan menikah saja, ternyata proses ini berjalan sepanjang usia kita bersama pasangan.

Pernikahanku adalah pernikahan dua anak manusia yang penuh dengan kekhilafan. Jadi, pertengkaran, atau komunikasi yang macet juga kerap menghampiri pernikahan kami. Kadang aku berpikir bagaimana aku dan suami yang memiliki banyak perbedaan ini bisa bersama sama dalam sebuah kapal mengarungi samudra pernikahan.

Aku dan suami memang memiliki karakter yang sangat berbeda. Aku si moody yang terbiasa hidup disiplin dan teratur bersanding dengan seseorang yang apa adanya dan cenderung cuek beibeh. Aku si pesimis yang selalu mengambil keputusan dengan konsep yang jelas, bertemu dengan si optimis yang selalu spontan dalam mengambil berbagai keputusan. Tapi yang aku rasakan kelebihan dan kekurangan kami berdua ini bisa saling melengkapi satu sama lain. Sungguh Allah Maha Tahu mana yang terbaik untuk diriku. Kami banyak berbeda tapi kami bisa seiring sejalan menjalani rumah tangga ini.

Iya iya…. aku mengaku, memang pak suami yang punya stok sabar luar biasa sehingga bisa meredam letupan letupan emosiku yang bersumbu pendek ini…. 🙂

Sudah 9 tahun ya, rupanya masih banyak yang harus kami benahi, terutama masalah komunikasi yang seringkali macet karena si komo lewat. Seperti yang aku baca di buku Men Are From Mars, Women Are From Venus. Perempuan selalu ingin mengungkapkan segala perasaannnya dan ingin didengar saat ada permasalahan. Sedangkan laki laki lebih banyak menarik diri, dan bersembunyi dalam guanya. Teori inilah yang masih aku pelajari, berusaha memahami apabila suami sedang tidak ingin bicara. Meskipun ketika prakteknya ternyata tidak mudah ya. Rasanya gemeeees kalau lihat suami irit bicara. Bagiku, komunikasi dalam sebuah rumah tangga itu sangat penting dan kami berdua masih terus belajar supaya bisa meminimalisasi miskomunikasi ini.

Alhamdulillah, sepenuh syukur atas nikmat yang Allah berikan ini dalam 9 tahun pernikahanku. Semoga Allah selalu menjadikan pernikahan ini penuh dengan keberkahan dan menjadi sebagai salah satu jalan untuk bertambahnya ketaatan kami berdua padaNya.

mars and venus

mars and venus


20 responses to “9 Tahun

  1. ayanapunya berkata:

    happy anniversary, mbak. semoga langgeng selalu sampai maut memisahkan yaa

    Suka

  2. Lidya berkata:

    happy anniversary bun. Ternyata beda 1 tahun ya bun aku 10 tahun bulan depan

    Suka

  3. Eka Novita berkata:

    Selamat usia pernikahan yg ke 9 tahun mbak, aku baru nikah dan baru ngerasain belajar memahami lelaki dan proses berumah tangga itu rumit sekali…

    Suka

  4. jampang berkata:

    alhamdulillah…. selamat ya mbak

    Suka

  5. bunda4R berkata:

    Barokallah mbak..semoga sakinah hingga surga-Nya..

    aq baru mau 8 tahun.. 🙂

    Suka

  6. rumahmemez berkata:

    Happy wedding anniversary, semoga sehat sellau dan langgeng sampai maut memisahkan 🙂

    Suka

  7. naniknara berkata:

    Selamat ya mbak, semoga semakin jarang terjadi kemacetan komunikasi.

    Suka

  8. Bibi Titi Teliti berkata:

    Buuun…
    selamat 9 tahunan yaaaah buat dirimu dan pak suami 🙂
    Semoga bisa bahagia terus selamanya yaaah 🙂

    Suka

  9. Alhamdulillaah….
    Semoga semakin bahagia dalam rahmat dan ridha Allah Swt. ya mbak 🙂

    Suka

  10. elsayellowlife berkata:

    happy wedding anniversary ya mbak
    semoga makin barokah semuanya

    Suka

Tinggalkan Balasan ke bunda4R Batalkan balasan